Minggu, 30 Agustus 2020

[Srikandi Blogger 2014] Dukungan Sahabat

Surprise..! Dapat kiriman video plus popularity panjang dari seorang teman nun jauh di ujung dunia, Jihan.

21 Februari 2014

Jihan Davincka

"Every Little (Good) Thing You Do is Magic"

Mungkin itu adalah salah satu pesan penting yang saya bawa sampai sekarang mengenai pertemanan di dunia maya dengan salah satu dari ?#?10finalisSrikandiBlogger2014?, Mak Arin- Murtiyarini.

Perhelatan akbar tahunan dari "Kumpulan Emak-emak Blogger" dgelar kembali di tahun 2014 . 10 Finalis telah terpilih.

***

Menerbitkan buku secara indie di 2012, "Bunda of Arabia", stresnya ternyata bukan hanya saat menyusun isinya. Bahkan, puncaknya justru pada saat penjualan. Nyut-nyutan abis, deh, hahaha .

Saat sukses menjual 800 eksemplar cetakan pertama, tetap nekat (meski lebih ke arah emosional) ketika kembali mencetak 800 eksemplar di cetakan ke-2 . Penjualan padat merayap. Hingga akhirnya bosan sendiri.

Suami bilang, "Posting dong di grup-grup ibu-ibu yang kamu ikuti." Saya ogah-ogahan. Setengah mati saya inbox satu persatu teman-teman di FB yang hanya kenal dari dunia maya saja yang merespons hanya seujung kuku hehehe. Apalagi kalau cuma tahu-tahu datang pasang iklan di grup .

Ya sudahlah. Sudah putus asa juga. Semangat sudah menguap. Saya berandai-andai pagi itu, kalau saya posting dan ada yang merespons, mungkin itu tanda bahwa "Masih ada harapan" . Saya posting di salah satu grup yang juga ada Mak Arin di dalamnya. Waktu itu Mak Arin masih menjadi salah satu 'guru' dan turut membagi pointers mengenai menembus media cetak .

Tips-tipsnya memang joss dan enggak pakai basa basi. Segala alamat media, tata cara sampai sedetil-detilnya selalu dibagi tiap minggu. Wajar, Mak Arin menjadi salah satu 'seleb' dan 'cikgu penting' di sana hehe.

Setelah saya posting, beneran lho, tak lama ada inbox masuk. Kaget sekali. Dari Mak Arin, enggak pakai basa basi, "Saya tertarik membeli bukunya. Transfer ke mana, ya?"

Waduh, jangan ditanya senangnya. Surprise banget. Kenal enggak kok tahu-tahu mau beli bukunya, ya. Padahal Mak Arin juga bukan tipe orang yang gampang kasihan dan sering berbasa basi . Itu menurut saya pribadi ya, Mak Arin. Jangan tersinggung hihihi.

Semangat langsung bangkit lagi. Seminggu penuh, padahal sudah inbox membabi buta , daftar pembeli masih kosong! Tentu menjadi geer tiada terkira saat sang "Ratu Media" (yang belakangan juga sukses menjadi "Ratu Kontes" :P) tiba-tiba tertarik dengan buku indie saya.

Padahal mungkin Mak Arin enggak ada niat sok-sok jadi pahlawan hehe. Buatnya, ya biasa-biasa saja. Kebetulan tertarik dan mau beli. Untuknya, hal ini seperti percikan api kecil yang mungkin tak terlalu bermakna. Sementara saya melihatnya bagai kembang api berhamburan di udara hahahahaha.

Like I've stated, "Every llittle (proper) aspect you do is magic" .

Ya namanya lagi putus asa . Langit mendadak kelam. Matahari sudah terbenam. Kita sering menangisi matahari yang menghilang dan tidak sadar jika airmata menghalangi pandangan kita untuk bersaksi akan indahnya bintang-bintang di angkasa malam .

Mungkin, terlalu susah bagi kita untuk bertingkah seperti Sang Surya. Seorang diri memancarkan begitu banyak kebaikan ke seluruh penjuru bumi. Hanya memberi tak harap kembali pula. Berat, bukan? Hihihi .

Namun, menurut orang bijak, "Mustahil menjadi orang yang sempurna. Tapi ada jutaan cara untuk menjadi orang yang baik" .

Tidak harus menjadi mentari . Cukup menjadi salah satu bintang-bintang kecil yang pastinya akan selalu mendapat tempat di seluruh penjuru langit .

Walau tak ada jaminan juga, sekerlip kecil bintang pasti akan mendapatkan penghargaan yang semestinya. But ... "The top you do nowadays, humans will frequently forget day after today; Do top besides!" .

People regularly forget. But I did no longer hehehe.

Good good fortune, Mak Arin .

Enjoy the video .

Kumpulan Emak2 Blogger adalah wadah persatuan dari perempuan-perempuan Indonesia yang doyan ngeblog . Entah anda adalah perempuan kantoran, perempuan yang bekerja dari rumah, perempuan yang dijuluki ibu rumah tangga, perempuan yang pakai ART maupun tidak hihihihi, semuanya ADA dan berbagi cerita .

Selamat juga kepada nine finalis yang lainnya. Teruslah menebarkan inspirasi positif tanpa membuahkan energi negatif. Sesuai tag kami, "Kami ada untuk berbagi" .

Https://www.Youtube.Com/watch?V=BTt0XhEpUxY


Tidak ada komentar:

Posting Komentar