Jumat, 04 September 2020

Acer Slim Aspire E1, Tanda Cinta untuk Emak Aktif

Dalam 3 blog post sebelumnya, saya banyak menulis tentang keinginan memiliki Acer Slim Aspire E1.

Masih ingat kan, keunggulan-keunggulannya ?

Acer Slim Aspire E1 itu 30% lebih tipis dengan tetap mempertahankan fitur-fitur unggulan sebuah pocket book, sehingga bisa menambah produktivitas.

Selain itu, Acer Slim Aspire E1 adalah notebook yang praktis dibawa mobile kemana-mana, baik secara tampilan dan kemampuan. Lebih ringan, menangkap sinyal jaringan lebih kuat, all in one port data transfer, dan baterai tahan lama.

Dan keunggulan pentingnya, Acer Slim Aspire E1 dengandidukung performa Intel® Processor di dalamnya , menjadikannya notebook smart yang bisa membuka beberapa program sekaligus.

Semakin tahu keunggulan-keunggulan Acer Slim Aspire E1, semakin besar hasrat memilikinya.

Eit, tapi  sadar diri dulu, ah !

Notebook sehebat Acer Slim Aspire E1 harusnya berada di tangan yang pantas.

Gadget keren itu akan sangat bermanfaat jika digunakan oleh orang yang tepat.

Uhuk-uhuk, siapa tuuuh?

Ehm, layak nggak ya kalau saya memiliki Acer Slim Aspire E1 ? Layak dong.

Baiklah, saatnya mengkaji diri sendiri. Mengapa saya layak memiliki Acer Slim Aspire E1 , yang didukung oleh  prosesor Intel®  dan 30% lebih tipis  itu?

Ya, karena saya adalah emak yang aktif, produktif dan punya cita-cita keren dalam menulis dan running a blog.

Yuuk, perhatikan jadwal harian saya dibawah ini, dan kaitannya dengan kesempatan membuka leptop :

Pagi hari saya sibuk banget membuat sarapan dan mengurus persiapan ke kantor dan anak-anak sekolah. Dalam 2 jam pertama di pagi hari, saya benar-benar tidak bisa menyentuh leptop sama sekali.  Kesibukan masih berlanjut saat di kantor, karena banyaknya urusan kantor.  Saya bisa bekerja di depan komputer, namun belum bisa membuka leptop pribadi.

Biasanya baru bisa santai saat jam makan siang, saya boyong leptop ke kantin, cari kursi yang dekat dengan colokan listrik lalume time sejenak. Sambil makan siang, minum segelas jus, saya bisa buka-buka leptop sambil internetan untuk browsing, blogging, blogwalking, facebook-an, mengunjungi situs sekolah anak dan lain-lain. Lumayan kan kalau hampir setiap hari bisa mengisi waktu makan siang sekitar 30 menit sambil menulis tentang apa saja.

Sore hingga malam hari saya berkutat dengan urusan rumah tangga, dan berusaha berperan sebagai ibu sejati.  Saat ada kesempatan, saya membuka leptop sambil menemani anak belajar.  Setelah anak-anak tidur dan suasana tenang, ada dua peran yang bisa saya lakoni. Yaitu menjadi istri sejati atau menjadi blogger sejati. Pilih yang mana?  hahaha...

Begitulah kira-kira rutinitas saya.

Di kantin kampus IPB Dramaga

Jadi, kesempatan untuk membuka leptop dan bisa menulis sebenarnya tidak banyak. Pada hari-hari sibuk saya harus pandai-pandai mengatur waktu, menyela kesempatan ditengah kesempitan.  Baru pada akhir pekan, saat suami bisa momong anak-anak, saya bisa duduk tenang bertapa dibawah pohon besar untuk membuka leptop.

Konon, orang bertapa dibawah pohon besar untuk mencari wangsit. Bener loh, saya mendapatkan banyak ide saat duduk dibawah pohon besar seperti foto berikut:

"Bertapa" di bawah pohon Kapuk, Taman Koleksi IPB Baranangsiang

Nah, sekarang cerita tentang produktivitas saya.

Ada banyak hasil yang saya peroleh dari beraktivitas, apalagi jika kita syukuri satu consistent with satu.

Pertama, terbiasa aktif membuat saya produktif sebagai ibu rumah tangga.

Bukan berarti produksi banyak anak loh ya.

Maksudnya, saya cukup bisa mengelola rumah tangga.  Singkat kata, saya berhasil menghadirkan situasi yang kondusif untuk anak-anak saya sehingga tumbuh berkembang secara optimal.  Minimal suami tidak pernah komplain, hehehe. Eh, saya malah sering dipuji loh.

Kedua, produktif sebagai karyawan.

Saya katakan demikian dengan dasar atasan jarang komplain pada hasil kerja saya (standar minimal lagi hehehe). Nggak cuma itu kok, atasan malah menambah  tanggung jawab yang banyak. Itu artinya percaya pada saya dan puas dengan kerja saya kan? Ya, pokoknya kerjaan kantor beres deh.

Ketiga, produktif sebagai penulis dan blogger

Untuk yang terakhir ini saya tidak perlu jabarkan panjang lebar.  Pembaca bisa melihat lebih banyak karya-karya saya dalam blog ini www.asacinta.blogspot.com dan www.murtiyarini.staff.ipb.ac.id karena memang di situlah kumpulan portofolio saya sebagai penulis dan blogger.

Saya punya banyak cita-cita terkait menulis dan blogging.

Dalam waktu dekat,  cita-cita saya adalah mengikuti ajang Srikandi Blogger 2014 yang diadakan oleh Kumpulan Emak-emak Blogger. Harapannya, bisa lebih mengembangkan diri dan menjadi contoh baik untuk siapapun dalam dunia blogging.  Selain itu saya juga ingin membangun "rumah maya" saya agar lebih mantap dan bermanfaat. Saya juga mulai berpikir beternak blog secara profesional agar bisa menghasilkan. Dalam urusan ini saya masih harus banyak belajar dan belajar.

Sedangkan cita-cita paling kuat adalah menulis buku. Sayangnya, belum terlaksana hingga saat ini karena banyaknya aktivitas sehari-hari. Tapi sebenarnya, rencana-rencana menulis buku sudah tertulis dalam agenda sejak lama. Semoga segera terwujud. Bukan tidak mungkin, jika dipersenjatai  Acer Slim Aspire E1, mungkin saya bisa jauh lebih produktif.

Cita-cita yang lain banyak. Ingin menjadi ibu lebih baik, ingin karier terus meningkat, ingin mencoba berbisnis, dan ingin membuat karya tulis lebih baik.

Semoga, semoga, semoga...

Kembali ke soal kepantasan.

Untuk membantu semua aktivitas dan menambah produktivitas, rasanya saya layak mendapatkan  Acer Slim Aspire E1.  Saya ingin menjadi emak aktif yang produktif plus tampil keren dengan notebook slim yang paling tipis di kelasnya.

Desember sebentar lagi.  Bulan itu identik dengan hari istimewa para ibu. Saat yang tepat untuk memberi tanda cinta pada emak-emak aktif dan hebat.

Buat saya pribadi, kesehatan dan kebersamaan keluarga adalah hadiah terindah. Alhamdulillah, terimakasih Tuhan atas karuniamu.

Dan, seandainya ditambah tanda cinta berupa  Acer Slim Aspire E1, tentu lebih indah lagi. Amiiin.

“Tulisan ini diikutsertakan dalam lomba “30 Hari Blog Challenge, Bikin Notebook 30% Lebih Tipis” yang diselenggarakan oleh Kumpulan Emak Blogger (KEB) dan Acer Indonesia."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar