26 September 2015, saya ke perpustakaan Cinta Baca di jalan Bogor Baru, Bogor. Ke sini sebenarnya dalam rangka menghadiri Kelas Bogor, acara bulanan Blogger Bogor. Daya pikat kedua adalah janjian kopdar sama teman-teman dari grup WA Asinan Blogger.
Tema Kelas Bogor kali ini adalah "Membukukan Blog", dibawakan oleh narasumber Pak Adi WKF. Beliau adalah blogger yang telah membukukan sebagian tulisannya di blog. Ehm, sama dong kita Pak...Saya juga sudah membukukan weblog dengan judul Mommylicious,hehehe..
Dalam diskusi banyak ditanyakan mengenai hak post tuliaan di blog. Sebagian penerbit tidak mau tulisan yang sudah diblog lantas dibukukan. Tapi ada juga penerbit yang menganggap hal tersebut tidak masalah. Pembaca weblog belum tentu sama dengan pembaca buku, demikian alasannya.
Btw, baru kali ini saya ke perpustakaan Cinta Baca. Padahal saya sering lewat situ. Perpustakaan Cinta Baca ada di beberapa kota, salah satunya di Bogor. Awalnya menyediakan bacaan segala usia, dalam perkembangannya difokuskan untuk bacaan anak dan remaja. Programnya salah satunya adalah gerakan berbagi buku untuk anak-anak di daerah terpencil.
Ruang baca yang nyaman |
Asinan Blogger di Kelas Bogornya Blogger Bogor *panjang* |
Ramai sesaat oleh kehadiran kami |
Ruang baca lesehan |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar